Mengantar pengantin serta menikmati suasana pantai, 13 Juli 2024

in hive-140292 •  6 days ago 

Sahabat steemit semuanya salam sukses selalu buat anda semuanya dimanapun anda berada....

Minggu pagi kami bersiap-siap untuk mengantar pengantin menuju kota Lhokseumawe. Sesuai dengan kesepakatan kami akan berangkat para pukul 09.15 pagi. Semua para pengantar berkumpul di rumah pengantin pria. Yang kebetulan berada di depan rumah saya. Seperti yang sudah di sepakati para pengantar meninggalkan kompleks perumahan tempat kami tinggal menuju ke kota Lhokseumawe. Tepatnya di Gedung KNPI, tempat acara berlangsung.

IMG_20250713_104159.jpg

Begitu kami sampai setelah memarkirkan mobil, langsung dipersilahkan menuju area tempat acara resepsi perkawinan berlangsung. Karena tidak semua orang diperbolehkan masuk, kami memilih untuk berada di luar, hal ini untuk menghindari desak-desakkan sesama para pengantar maupun yang bertindak sebagai tuan rumah. Kamipun memahami, karena gedung ini tidak begitu luas, yang tentunya untuk menghindari hal-hal yang tidak baik terjadi.

IMG_20250713_104318.jpgIMG_20250713_104341.jpg

Kami bergabung dengan para pengantar yang sudah lebih dahulu masuk ke area pesta. Walaupun belum banyak para tamu yang datang, kami menikmati suasana di tempat pesta dengan menikmati makanan serta minuman yang sudah disipakan untuk menyambut para pengantar maupun tamu yang datang. Intinya sebelum banyak tamu yang datang, kami sebagai pengantar dipersilahkan untuk menikmati hidangan. Kami berada di tempat ini hingga jarum jam menunjukkan pukul 12.00 siang.

IMG_20250713_135402.jpg

Kami meninggalkan tempat tersebut untuk menuju ke pantai yang berada di Lancok yang berada di kecamatan Syamtalira Bayu, Aceh Utara. kami ingin menikmati keindahan pantai setelah mengantar pengantin. Untuk sampai di tempat ini kami menempuh perjalanan sekitar tiga puluh menit. Kami singgah di mesjid sebelum menuju ke pantai yang menjadi salahsatu tempat untuk menikmati kuliner khas aceh berupa mie aceh.

IMG_20250713_140626.jpg

Suasana pantai yang sangat indah pada siang hari tatkala kami sampai di tempat tujuan. Menikmati suasana pantai di tengah sinar matahari yang panas membara. Kami menikmati suasan di tempat ini sekitar satu jam lebih. Karena ada kegiatan yang akan diikuti oleh putra kami, maka kami memutuskan untuk segera kembali ke rumah. Perjalanan menuju rumah tidak berjalan dengan lancar, ada beberapa titik terjadi macet akibat terjadi perbaikan jalan di wilayah kota Lhokseumawe.

IMG_20250713_175653.jpgIMG_20250713_175656.jpg

Begitu sampai di rumah saya langsung mengambil sepeda motor untuk menuju ke tempat penjualan ikan. Hal ini saya lakukan setelah beristirahat sejenak di rumah. Suasana di tempat penjualan ikan tidak ramai, apalagi hari ini merupakan hari pekan. Sehingga para pembeli lebih memilih untuk membeli ikan di pasar yang berada di kota Kecamatan. Sayapun langsung membeli ikan tuna serta ikan kecil sesuai dengan pesanan sang istri. Sebelum malam datang saya segera kembali ke rumah untuk beristirahat, memulihkan energi setelah melaksanakan kegiatan sepanjang hari.

Terimakasih kepada semua sahabat steemit yang telah singgah di post saya. Salam @muzack1.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

CURATOR 8
Congratulations!

The TEAM FORESIGHT has supported your post. We support quality posts, good comments anywhere, and any tags


1000061832.png

Curated by : @sduttaskitchen